Jumat, 21 Juli 2017

Cara Mempercantik Subheading pada Postingan Blog

Berbagai cara dapat dilakukan untuk mempercantik tampilan blog, mulai dari segi template yang digunakan, kombinasi gradiasi warna yang bagus, penggunaan widget yang minimalis atau ketersediaan tombol-tombol icon yang cantik.

Namun tentunya tidak hanya terbatas pada itu saja yang dapat dilakukan bagi para blogger dalam mempercantik tampilan blognya. Postingan pada setiap artikel juga perlu untuk diperhatikan, seperti tata letak gambar yang tidak terlalu besar maupaun tidak terlalu kecil, penggunaan huruf serta warna yang enak dan tidak menyakitkan bagi para pembacanya akan membuat pembaca betah untuk berlama-lama membaca setiap artikel yang ada.


Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tutorial untuk mempercantik tampilan subheading pada postingan blog. Namun sebelum kita cekidot, ada baiknya kita mengenal terlebih dahulu apa itu subheding?

Heading merupakan judul yang mewakili keseluruhan isi yang ada yang terletak pada bagian atas artikel. Sehingga subheading terdiri dari dua kata yaitu sub yang berarti anak atau pecahan dari judul, dan heading yang berarti judul.

Oke langsung saja, ikuti langkah-langkah dibawah ini.

Cara Mempercantik Subheading pada Postingan

1. Pertama masuk terlebih ke akun Blogger kalian
2. Jika sudah masuk klik menu Template >> Edit HTML
3. Selanjutnya carilah kode ]]></b:skin> dengan cara klik Ctrl+F
4. Setelah ketemu, letakkan kode CSS dibawah ini, tepat berada diatas ]]></b:skin>

.post-body h3,.post-body h4,.post-body h5,.post-body h6{position:relative;margin:0 0 10px;padding:10px 0;border-bottom:2px solid #e0e0e0;font-weight:500;letter-spacing:1px}
.post-body h3{font-size:140%;}.post-body h4{font-size:120%;}.post-body h5{font-size:100%;}.post-body h6{font-size:80%;}
.post-body h3:before,.post-body h4:before,.post-body h5:before,.post-body h6:before{content:'';position:absolute;bottom:-2px;left:0;right:0;background:#fc4f69;width:7%;height:2px;}

5. Klik tombol Simpan

Cara menggunakan subheading ini, kalian tinggal membuat sebuah postingan baru, kemudian buatlah sub judul dari artikel kalian dan pilih header tag kemudian pilih Subheading.

Sekian dari tutorial cara mempercantik subheading pada postingan blog, semoga dapat membantu dalam mempercantik tampilan postingan pada blog kalian.

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon